Bisnis.com, TOKYO—Seorang sumber mengatakan Honda Motor Co. berencana melakukan penarikan kembali (recall) mobil dengan kantong udara (airbag) yang rusak. Langkah ini bisa membuat lebih dari1 juta unit mobil ditarik.
Rencana recall ini karena rusaknya inflators kantung udara yang dipasok Takata Corp. Kabarnya hal tersebut akan diumumkan pada akhir Juni.
Honda, sambil menunggu informasi lebih lanjut dari Takata pada masalah inflatornya, juga menyelidiki sendiri berapa banyak kendaraan yang mungkin perlu untuk ditarik kembali dan di mana lokasinya. Jumlah kendaraan tersebut bisa melebihi 1 juta unit.
Juru bicara perusahaan Akemi Ando mengatakan pihaknya sedang melakukan penyelidikan. "Kami sedang melakukan penyelidikan dengan cepat dan jika memutuskan ada kendaraan yang harus ditarik, kami dengan cepat akan mengajukan recall tersebut."