Bisnis.com, JAKARTA - Paris Saint-Germain (PSG) bersama dengan sponsor ban resminya, Achilles Radial, berkolaborasi dalam sebuah adegan luar biasa dengan mengambil lokasi syuting di Los Angeles, AS.
PSG dan Achilles Radial menggabungkan kemahiran sepak bola dan presisi drifting dalam sebuah tayangan video yang luar biasa.
Dalam video tersebut, juara Formula DRIFT 2013, Michael Essa, mengemudikan mobil Achilles Radial mengelilingi pemain bintang PSG, Adrien Robiot dan Grzegorz Krychowiak.
Essa memulai permainan dengan “menendang” bola menggunakan mobil drift kepada pemain tengah trio PSG, yang kemudian memamerkan keahliannya dalam ball-handling. Dan akhirnya memasukkan bola ke menara ban drift Achilles Radial 123S.
Pemain PSG menentukan jalur yang akan dilalui oleh kendaraan dengan cara menendang bola kemudian mengarahkan pengemudi legendaris untuk membuat bentuk donat dan angka delapan dengan elegan namun dinamis.
Aksi tersebut berlangsung pada saat Tur Musim Panas PSG dan Samudera Pasifik menjadi latar belakang film, ditambah dengan suasana unik California. Video ini menjadi sebuah perpaduan antara dua olahraga yang paling tepat di dunia.
Ingin menyaksikan videonya, silakan klik di sini: DRIFTING
Achilles terlahir dari pabrik produsen ban Indonesia, PT. Multistrada Arah Sarana Tbk (MASA). Tumbuh dan terus berkembang di era global, MASA kini berdiri di tanah seluas 183 hektar yang berlokasi di Cikarang Timur, Jawa Barat.
Achilles Radial memproduksi passenger tire, commercial tire, truck and bus tire, competition tire, dan industrial tire yang mendunia.
Bintang PSG & Drifter Achilles Radial Beraksi di Los Angeles
Paris Saint-Germain (PSG) bersama dengan sponsor ban resminya, Achilles Radial, berkolaborasi dalam sebuah adegan luar biasa dengan mengambil lokasi syuting di Los Angeles, AS.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Yusran Yunus
Editor : Martin Sihombing
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

11 jam yang lalu
Nissan Beri Sinyal X-Trail e-Power Segera Meluncur di RI

13 jam yang lalu
Lengkap! Daftar Merek Mobil dan Motor di GIIAS 2025

15 jam yang lalu
Gaikindo Pasang Target Moderat di GIIAS 2025

18 jam yang lalu
Nissan Andalkan Serena e-Power untuk Genjot Penjualan di RI
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
