Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

10 SUV Terlaris per Oktober 2024: Rush Juara, Xpander Cross Terdepak

Daftar 10 SUV terlaris pada Oktober 2024: Toyota Rush menempati posisi pertama, sementara Mitsubishi Xpander Cross terdepak dari daftar.
Toyota New Rush GR Sport/Toyota Astra
Toyota New Rush GR Sport/Toyota Astra

Bisnis.com, JAKARTA - Sederet mobil segmen sport utility vehicle (SUV) berlomba menjadi yang paling laris pada Oktober 2024. Adapun, Toyota Rush juara, sedangkan Mitsubishi Xpander Cross terdepak dari daftar 10 SUV terlaris bulan lalu.

Mengacu data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) pada Oktober 2024, penjualan SUV terlaris didominasi oleh Toyota Rush sebanyak 2.711 unit. Adapun, penjualan Rush naik 13,7% secara bulanan dibandingkan September 2024 sebesar 2.383 unit.

Di lain sisi, Mitsubishi Xpander Cross kini terdepak dari 10 mobil SUV terlaris Oktober 2024. Sebab, penjualan Xpander Cross ambles 37,7% menjadi hanya 617 unit pada Oktober, dibandingkan bulan sebelumnya sebanyak 991 unit.

Selanjutnya, di urutan kedua terlaris dihuni oleh Honda HR-V yang sebanyak 1.841 unit, disusul Suzuki XL-7 sebanyak 1.368 unit dan Daihatsu Terios 1.357 unit. 

Adapun, di segmen small SUV, penjualan Honda WR-V sebanyak 1.295 unit, atau menyalip capaian Toyota Raize sebesar 1.060 unit.

Sementara itu, di segmen ladder frame SUV, Toyota Fortuner mencatatkan penjualan 1.112 unit, atau melibas Mitsubishi Pajero yang menorehkan capaian sebanyak 825 unit.

Data Gaikindo mencatat penjualan mobil secara wholesales di Indonesia sebanyak 77.191 unit pada Oktober 2024. Angka itu mengalami penurunan 3,9% secara year-on-year (yoy) dibandingkan capaian Oktober 2023 sebesar 80.350 unit.

Sementara itu, angka penjualan mobil secara ritel atau dari dealer ke konsumen sebesar 73.443 unit pada Oktober 2024, atau ambles 7,6% dibandingkan Oktober 2023 sebanyak 79.446 unit.

Sepanjang Januari - Oktober 2024, total penjualan mobil secara wholesales tercatat sebesar 710.406 unit atau turun 15% yoy dari periode sama 2023 sebesar 836.128 unit.

Penjualan ritel juga turun 11,5% yoy menjadi 730.637 unit pada periode 10 bulan 2024, dibandingkan 825.692 unit pada periode yang sama 2023.

Daftar 10 SUV Terlaris per Oktober 2024:

1. Toyota Rush: 2.711 unit

2. Honda HR-V: 1.841 unit

3. Suzuki XL-7: 1.368 Unit

4. Daihatsu Terios: 1.357 unit

5. Honda WR-V: 1.295 unit

6. Toyota Fortuner: 1.112 unit

7. Toyota Raize: 1.060 unit

8. Honda BR-V: 944 unit

9. Mitsubishi Pajero: 825 unit

10. Toyota Yaris Cross: 626 unit


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper