Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Garansindo Serahkan Fiat 500 Pada Yayasan kanker Payudara

PT Garansindo Inter Global, memberikan kepedulian sosial dalam bentuk penyerahan Fiat 500 berwarna Idol Pink kepada Yayasan Daya Dara Indonesia (Love Pink).
Fiat 500./JIBI
Fiat 500./JIBI

Bisnis.Com, JAKARTA - PT Garansindo Inter Global, memberikan kepedulian sosial dalam bentuk penyerahan Fiat 500 berwarna Idol Pink kepada Yayasan Daya Dara Indonesia (Love Pink).

Kepedulian ini sebagai bentuk membantu Yayasan Daya Dara Indonesia (LOVEPINK) dalam melaksanakan sosialisasi kanker payudara serta deteksi dini kanker.

“Di HUT Garansindo yang ke-13, kami ingin melakukan sesuatu yang berbeda dan berguna bagi kepentingan sosial, dalam melakukan sosialisasi bahaya kanker payudara serta deteksi dini kanker payudara,” ujar Rieva Muchsin, Chief Marketing Officer, PT Garansindo Inter Global, Senin (13/10/2014).

Adapun DNA brand Fiat sebagai brand otomotif dunia yang optimis dengan keyakinan  masa kini dan yang akan datang adalah sebuah momen penting, dan semua ini dilaksanakan dengan sebaik-baiknya untuk memberikan yang terbaik bagi seluruh konsumen.

Madelina Mutia, selaku Ketua Pelaksana, JAKARTA GOES PINK, Yayasan Daya Dara Indonesia, mengatakan, DNA brand Fiat ini sesuai dengan semangat wanita yang tergabung dalam LOVEPINK dalam melakukan penyuluhan serta memberikan dorongan semangat secara emosional dan moral kepada para pejuang kanker payudara lainnya dan inilah yang mendorong Garansindo untuk memberikan Fiat 500 kepada LOVEPINK.

“Kami tertarik dengan mobil Fiat 500 bukan hanya karena bentuknya yang unik dan stylish, tetapi semangat yang dihadirkan oleh brand Fiat itu sendiri. Kami berterima kasih kepada Garansindo yang telah memberikan support positif dari awal hingga kini dengan memberikan Fiat 500 sebagai kendaraan operasional kami dalam melakukan sosialisasi kanker payudara dan deteksi dini kanker payudara,” ujar Madelina. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper