Bisnis.com, JAKARTA — Memasuki tahun baru 2025, jaringan diler terbesar Hyundai Gowa akan menggenjot penjualan mobil sport utility vehicle (SUV) All New Santa Fe, baik varian konvensional maupun hybrid.
Chief Operation Officer Hyundai Gowa, Ferry mengatakan All New Santa Fe mendapat apresiasi karena menawarkan kombinasi antara performa yang kuat, fitur yang canggih dan ramah lingkungan.
Lebih lanjut dia mengatakan, International Monetary Fund (IMF) memproyeksikan bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia sebesar 5,1% pada 2025. Meskipun tantangan global dan inflasi yang masih ada, ekonomi Indonesia tetap menunjukkan tanda-tanda pertumbuhan.
Menurutnya, dalam kondisi ini, perencanaan ekonomi yang matang menjadi kunci. Salah satunya adalah dengan merencanakan pembelian mobil yang lebih baik namun tetap terjangkau, sehingga kondisi keuangan tetap sehat.
“Kami menyediakan beragam metode pembayaran, baik cash maupun kredit. Besaran angsuran dapat disesuaikan dengan kondisi keuangan pelanggan bahkan kami juga menerima tukar tambah mobil lama pelanggan merek apapun," ujar Ferry dalam keterangannya, dikutip Selasa (31/12/2024).
Hal ini, lanjut Ferry, tentunya memudahkan bagi pelanggan yang ingin memiliki All New Santa Fe. Bagi konsumen yang ingin melakukan pemesanan Santa Fe, maka cukup memberikan tanda jadi Rp10 juta.
Baca Juga
Sebagai tambahan informasi, All New Hyundai Santa Fe menyabet penghargaan "Car of The Year 2024” versi Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot).
Spesifikasi All New Hyundai Santa Fe
Menilik spesifikasi singkatnya, All-new Santa Fe dirancang dengan desain lebih tangguh dan performa yang lebih bertenaga dibandingkan generasi sebelumnya.
Model ini hadir dengan dua pilihan powertrain yaitu Hybrid Electric Vehicle (HEV) didukung oleh mesin bertenaga turbo hybrid 1.6 T-GDI HEV serta opsi Internal Combustion Engine (ICE) dengan dukungan mesin berbahan bakar bensin 2.5L GDI.
Manajemen Hyundai menyebut, dengan performa mesin yang memberikan tenaga yang maksimal serta torsi yang besar, Santa Fe terbaru menghadirkan pengalaman berkendara yang lebih unggul.
Selain itu, All-New Santa Fe juga hadir dengan dengan fitur keselamatan aktif Hyundai Smartsense untuk meningkatkan keamanan berkendara.
Berbicara soal harga, Hyundai Santa Fe dibanderol mulai dari Rp699 juta untuk tipe terendahnya, sedangkan tipe tertinggi varian hybrid dipatok seharga Rp869,6 juta.
Daftar Harga Hyundai Santa Fe:
Hyundai Santa Fe ICE
Prime: Rp699 juta
Calligraphy: Rp784,5 juta
Hyundai Santa Fe Turbo Hybrid
Prime: Rp786,3 juta
Calligraphy: Rp869,6 juta.