Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mobil China Jetour Resmi Buka Diler Perdana di Jakarta

Mobil China Jetour resmikan diler perdananya yang berlokasi di Pluit, Jakarta Utara.
Jetour Dashing siap masuk ke pasar otomotif Indonesia/Jetour
Jetour Dashing siap masuk ke pasar otomotif Indonesia/Jetour

Bisnis.com, JAKARTA - Produsen otomotif asal China, Jetour meresmikan diler perdananya yang berlokasi di kawasan Pluit, Jakarta Utara pada Jumat (15/11/2024).

Adapun, diler Jetour Pluit tersebut merupakan bentuk kemitraan antara PT Jetour Motor Indonesia dengan PT Mimosa Putra Abadi. 

Presiden Direktur PT Jetour Motor Indonesia Jacky Yang, mengatakan diler Jetour Pluit memberikan fasilitas 4S yakni sales, service, spare parts, survey, dan siap untuk membuka layanan perdana mobil China itu untuk konsumen di Indonesia. 

"Peresmian showroom pertama Jetour di Pluit ini merupakan momentum penting bagi perjalanan Jetour di Indonesia dan sebagai langkah awal untuk menjalin interaksi dengan para konsumen," ujar Jacky Yang dalam keterangannya pada Jumat (15/11).

Lebih lanjut, dia mengatakan kedua perusahaan menggabungkan potensi besar yang dimiliki masing-masing untuk memperkenalkan mobil dengan model-model SUV premium, mengembangkan jaringan secara luas, memberikan layanan penjualan, purnajual, dan ketersediaan suku cadang.

Adapun, alasan pemilihan Pluit sebagai lokasi perdana showroom Jetour menurutnya karena mempertimbangkan daerah ini sebagai salah satu kawasan yang berkembang sebagai aktivitas bisnis di Jakarta, sejalan dengan ramainya pusat perbelanjaan, perkantoran, dan apartemen mewah.

Diler Jetour Pluit dibangun di atas lahan seluas 1000 meter persegi dan bangunan seluas 1400 meter persegi. Diler tersebut menampilkan dua model SUV Premium, yaitu Jetour Dashing dan Jetour X70 Plus. 

Sebagai pengingat, Jetour Dashing dan Jetour X70 Plus telah diproduksi lokal secara completely knocked down (CKD) di pabrik PT Handal Indonesia Motor (HIM) di Bekasi, Jawa Barat pada Oktober lalu. 

"Langkah produksi lokal ini akan memberikan kesempatan bagi pecinta SUV tanah air untuk mendapatkan kendaraan berkualitas tinggi dengan harga yang lebih kompetitif," katanya.

Dia mengatakan, dalam beberapa bulan mendatang, Jetour berencana untuk memperluas jaringan diler ke berbagai kota besar di Indonesia. Ekspansi ini bertujuan untuk menjangkau lebih banyak pelanggan di seluruh Indonesia.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rizqi Rajendra
Editor : Ana Noviani
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper