Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kepala Urusan Kontrol Kualitas VW Mengundurkan Diri

Frank Tuch mundur dari jabatannya sebagai kepala kontrol kualitas kelompok Volkswagen (VW).
 Frank Tuch mundur dari jabatannya sebagai kepala kontrol kualitas kelompok Volkswagen /ilustrasi
Frank Tuch mundur dari jabatannya sebagai kepala kontrol kualitas kelompok Volkswagen /ilustrasi

Bisnis.com, BERLIN - Frank Tuch mundur dari jabatannya sebagai kepala kontrol kualitas kelompok Volkswagen (VW).

Dikutip dari Reuters, Selasa (9/2/2016), perusahaan itu menjelaskan pengunduran diri Tuch dilakukan atas keinginan pribadi.

Tuch diangkat sebagai kepala jaminan kualitas kelompok pada 2010 lalu oleh mantan CEO Martin Winterkorn, yang digulingkan seminggu setelah skandal emisi diesel terbongkar pada September lalu.

Selanjutnya, dia akan digantikan oleh Hans-Joachim Rothenpieler. Penggantian akan dilakukan pada pekan depan.

Sedangkan jabatan yang ditinggalkan oleh Rothenpieler yakni kepala pengembangan teknis di divisi kendaraan komersial VW akan dijabat Harald Ludanek.

Tuch, yang memegang posisi di Daimler (DAIGn.DE) dan Porsche sebelum bergabung VW, telah ditangguhkan sesaat setelah manipulasi pada VW terungkap.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Tegar Arief
Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper