Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Yamaha X-Ride My Experience Sambangi Tiga Kota

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menggelar aktivitas My X-Ride My Experience di tiga kota besar Indonesia, yaitu Jakarta, Bandung, dan Semarang.
Yamaha My X-Ride My Experience. /ANTARA
Yamaha My X-Ride My Experience. /ANTARA

Bisnis.com, JAKARTA - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menggelar aktivitas My X-Ride My Experience di tiga kota besar Indonesia, yaitu Jakarta, Bandung, dan Semarang.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengakomodir hobi berpetualang para generasi muda, sekaligus menjadi wadah bagi para konsumen pecinta skutik bermodel petualang Yamaha All New X-ride 125.

Melalui aktifitas ini, para pengguna Yamaha All New X-ride 125 yang terpilih oleh X-ride hunter di tiap kota dapat membagikan pengalaman menyenangkan saat mengendarai X-Ride 125 dalam sebuah video testimoni menarik.

"Melihat semakin berkembangnya peminat motor All New X-Ride 125, maka Yamaha menciptakan wadah bagi pengguna motor All New X-ride 125 agar dapat mengekspresikan dirinya bersama All New X-ride 125 kesayangannya," kata Deputy GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, Yordan Satriadi, dalam keterangan tertulisnya, Rabu (20/2/2019).

Kegiatan itu berlangsung pada Februari-Maret di Jakarta, Maret-April di Bandung dan April-Mei 2019 di wilayah Semarang.

Kompetisi FreeGo Hunt

Yamaha Indonesia juga punya cara unik dalam mengenalkan skutik FreeGo 125cc, yakni melalui kompetisi Yamaha FreeGo Hunt yang digelar hingga 25 Februari 2019 di seluruh wilayah Indonesia.

Para peserta hanya perlu menemukan dan mengambil foto pasukan pengendara FreeGo yang mengenakan jaket kuning saat touring dan melintasi kota Anda.

Setelah mengambil foto dengan angle yang menarik, lalu unggah foto tersebut ke akun Instagram dengan tanda pagar #FreeGoHunt dan #YamahaIndonesia kemudian tag akun instagram resmi Yamaha @yamahaindonesia serta tiga teman lainnya.

"FreeGo yang diluncurkan akhir Oktober 2018 merupakan salah satu produk unggulan Yamaha dengan bagasi luas seperti Yamaha NMAX dan dilengkapi fitur terbaru Smart Front Fuel sehingga mengisi bahan bakar menjadi lebih praktis dan enggak ribet," tutup Yordan Satriadi.

Syarat lainnya adalah foto yang diunggah tersebut tidak dihapus hingga akhir Maret 2019. Tersedia 12 jaket Valentino Rossi All Season VR 46 Asia yang akan diumumkan pada akhir periode.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Fatkhul Maskur
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper